Cuman Kamu yang Ambivert yang Bisa Merasakan 7 Hal ini


Ambivert

Seorang Ambivert adalah seorang yang mempunyai kepribadian seimbang antara Introvert dan Ekstrovert, nah namun sayang nya kekurangan atau hal negative dari karakteristik ambivert ialah yang sensitive dan juga moody.

Buat kamu yang bingung sebenarnya kamu seorang introvert atau ekstrovert karena kadang kamu berada disituasi kedua nya kemungkinan kamu adalah seorang yang ambivert.

Nah dibawah ini adalah hal yang hanya bisa dirasakan oleh seorang ambivert, penasaran? Yuk simak ulasannya dibawah ini.

1. Tidak Pemalu, Namun Tenang itulah Ambivert.

Ambivert
Stocknap.io

Ketika sedang dalam sebuah pembicaraan atau diskusi dengan beberapa orang, sosok ambivert bisa dibilang sosok yang tak memimpin sebuah pembicaraan, namun dia bukan pemalu, melainkan sosok yang tenang dan sangat mendengarkan sekitar.

2. Ketika dekat dengan orang baru ambivert akan sedikit lebih tertutup namun sebaliknya.

Ketika bertemu dengan orang baru ambivert adalah orang yang cenderung diam dan tenang, namun saat bertemu dengan orang yang sudah sangat ia kenal, ambivert adalah sosok yang sangat terbuka, perbedaan inilah yang sering ambivert rasakan.

Menjadi ceria dan terbuka di depan orang tedekat, namun tenang dan tertutup di depan orang asing atau orang baru.

3. Ambivert mampu mengimbangi introvert ataupun ekstrovert.

Ambivert
Your Life Your Freedom - blogger

Menjadi seorang ambivert memanglah hal yang sangat menyenangkan, ambivert mampu mengimbangi seorang dengan karakteristik Introvert ataupun Ekstrovert, hal ini membuat ambivert akan dengan mudah bergaul dengan keduanya.

4. Ambivert kadang ingin sendiri namun benci dengan kesepian.

Dilain waktu ambivert adalah sosok yang kadang menginnginkan sendiri namun ambivert tak suka dengan kesepian, hal inilah yang membuat seorang ambivert diambang dilemma yang cukup mendalam.

5. Ambivert bisa menjelma seperti Introvert maupun Ekstrovert

Ambivert
YouTube

Seorang Ambivert mampu lho menjelma menjadi seorang Introvert sosok pendiam, namun kadang juga ambivert menjelma menjadi sosok yan periang seperti Ekstrovert, aneh namun inilah yang sering dirasakan oleh seorang berkarakteristik ambivert.

6. Ambivert tidak suka membicarakan hal kecil.

Seorang ambivert jarang sekali mau bergabung dalam obrolan yang ringan, obrolan yang lumayan beratlah yang biasanya menarik perhatian seorang ambivert, karena seorang ambivert lebih suka dengan sesuatu hal yang besar.

7. Di kerumunan ramai Ambivert akan cenderung diam.

Disituasi ramai apalagi ditengah keramaian, ambivert akan cenderung lebih diam dan tertutup, dia lebih senang mendengarkan sekitar dan menikamati momen keramaian dengan diam nya. Itulah ambivert!.

Dan itulah 7 hal yang cuman bisa dirasakan oleh seorang ambivert, buat kamu yang ambivert mungkin sering merasakan 7 hal diatas bukan?.


Related Posts

Comments